Jakarta, Suaramerdekanews.com, 27 November 2021,
Raging Fire adalah film yang dibintangi oleh Donnie Yen yang berperan sebagai seorang polisi yang sangat dihormati. Film ini juga merupakan karya terakhir sutradara Hong Kong Benny Chan, di mana ia telah meninggal karena sakit pada Agustus lalu. Selain ‘Raging Fire’, sutradara Benny Chan juga salah satu orang yang mensukseskan film ‘The White Storm’, ‘Shaolin’, ‘New Police Story’, Robin B-Hood’, dan ‘Jackie Chan’.

FIlm ini akan fokus kepada karakter Donnie Yen, di mana masa lalunya tiba-tiba kembali menghantuinya. Masa lalu itu kembali ketika sebuah operasi tangkap tangan diserang oleh sekelompok penjahat misterius yang dipimpin mantan mentornya. Mantan mentornya ini diperankan ole Nicholas Tse.

Film “Raging Fire’ ini akan diproduksi oleh Emperor Film Production, Tencent Pictures, dan Super Bullet Pictures. Kerennya, Well Go USA Entertainment telah memperoleh hak distribusi Amerika Utara untuk mengakusisi film laga ‘Raging Fire’. Sebelumnya, Well Go USA Enterteinment adalah label distribusi bioskop dan hiburan rumahan yang menghadirkan film-film top Asia ke pasar Amerika Utara.

Karakter Keren yang akan diperankan Donnie Yen ini diberi nama Shan. Ia adalah seorang polisi veteran yang disegani dan menjadi salah satu orang yang diharapkan untuk menjajah sekelompok penjahat misterius. Kelompok penjahat misterius tersebut ternyata dipimpin oleh Ngo (Nicholas Tse), yang merupakan salah satu anak didiknya di kepolisian yang pernah menghormati dan mengaguminya.

Tapi Ngo telah berubah, sebuah kecelakaan mengerikan mengirimnya ke penjara tiga tahun yang lalu. Setelah tiga tahun di penjara, muncul dengan dendam yang mengakar dan misi untuk menghancurkan semua orang yang pernah berbuat salah padanya – termasuk mantan mentornya.

Seru, menegangkan , asik untuk di tonton bersama keluarga, sahabat terdekat.