Aceh Tamiang — Suaramerdekanews.com, 10 Januari 2026, Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan melanjutkan kunjungan kerjanya di Provinsi Aceh dengan meninjau Pasar Kuala Simpang, Kabupaten Aceh Tamiang, Jumat (9/1), sebagai bagian dari upaya percepatan pemulihan sektor pangan dan ekonomi rakyat pascabencana banjir. Kunjungan tersebut didampingi Menteri Perdagangan Budi Santoso Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono, serta Bupati Aceh Tamiang Armia Pahmi.
Pasar Kuala Simpang merupakan salah satu dari 112 pasar rakyat di Aceh yang terdampak bencana. Pasar terbesar di Kabupaten Aceh Tamiang ini menampung 295 pedagang dan menjadi pusat aktivitas ekonomi masyarakat sejak berdiri pada 1982. Pemerintah telah menyelesaikan proses pembersihan pasar hingga akhir Desember 2025 melalui sinergi Kementerian Perdagangan, Kementerian PUPR, pemerintah daerah, dan TNI AD, sehingga aktivitas perdagangan kembali berjalan.
Selain meninjau pasar, Menko Pangan juga mengunjungi posko pengungsian di Desa Sungai Liput. Pemerintah menyalurkan bantuan kemanusiaan berupa 10.000 paket makanan siap saji, 336 kg bantuan sandang, serta 1,6 ton peralatan sanitasi**. Bantuan tersebut merupakan kerja sama Kemenko Pangan dengan PT Halalan Thayyiban dan PT Bagus Peduli.
Menko Pangan menegaskan pemerintah berkomitmen melanjutkan pemulihan wilayah terdampak banjir di Aceh melalui perbaikan infrastruktur, penguatan ketahanan pangan, serta pemenuhan kebutuhan dasar masyarakat.





Comments are closed for this post.