Jakarta, 17 September 2021, Suaramerdekanews.com, IPSM Nasional gelar acara vaksinasi di Gelanggang Remaja Pulogadung, Jakarta Timur,Kamis (16/8/21).
Adapun vaksin yang diberikan adalah jenis Pfizer (16-17 September 2021),Sinovac (18 September 2021).
Sejak pukul 08.00 WIB masyarakat sudah antusias datang,tampak tenda tenda sponsor melengkapi acara vaksinasi ini.
Dalam wawancara Giwo Subianto selaku Ketua IPSM Nasional menjelaskan Pelaksanaan vaksin untuk administrasi kita tidak persulit, untuk vaksin Pfizer untuk ibu hamil dan Sinovac untuk 12 -17 tahun, Astra Zaneca 18-69 tahun.
Sementara Andreas selaku Sekjen IPSM Nasional ditemui disela acara mengatakan, ” Vaksinasi hari ini memang kolaborasi gabungan kampus seperti PSM Kalbe Institut, Universitas Mustopo, UNJ, Kowani dan Puskesmas Pulogadung.
” Giat ini kelanjutan dari vaksin tahap pertama di UNJ bulan Juli 2021, di tempat ini merupakan tahap ke-2 yaitu Sinovac , Pfizer, dan Astra Zaneca (Puskesmas Pulogadung), ” tambah Andreas.
Tenaga kesehatan yang dilibatkan vaksin ini sebanyak 20 orang, dan perawat 40 orang.
Target hari ini adalah 1000 orang dan vaksinator menyuntik rencana sampai pukul 13.00 WIB. Bagi yang di vaksin Kami memberikan produk Adem Sari, Soffel, Promag,Fatigon, Xonce, Plossa Mini, Susu Entrasol, dan Bubur Milna. Sebagai Ketua Panitia giat vaksin ini bapak Arief.
” Percepatan program Pemerintah masyarakat khususnya DKI Jakarta dan Indonesia Umumnya, ” Harap Andreas.
Comments are closed for this post.