Jakarta, Suaramerdekanews.com.23 Juli 2021,
Bar-resto Holywings di Jakarta menggelar vaksinasi Covid-19 bagi masyarakat umum.
Vaksinasi ini digelar bekerja sama dengan Polda Metro Jaya.
Kami turut membantu program pemerintah
melawan Covid-19. melalui kerja sama dengan Polda Metro Jaya dalam memberi vaksin gratis kepada masyarakat. Vaksinnya dari Polda, kami siapkan lokasinya.
Setiap harinya tersedia kuota sebanyak 250 peserta vaksinasi.
Vaksin yang digunakan adalah merk Sinovac, yang dipakai untuk program vaksinasi gratis dan massal oleh pemerintah.
Bagi masyarakat yang ingin mendaftarkan diri bisa langsung menghubungi customer service Holywings di masing-masing cabang. Atau pendaftaran bisa juga dilakukan melalui aplikasi Holywings.
Setelah mendapatkan jadwal vaksinasi, warga cukup datang dengan membawa KTP sebagai data diri.
Kegiatan vaksinasi ini diharapkan dapat membantu pemerintah dalam melawan penyebaran covid-19.
Harapan kedepannya agar pandemi ini segera berakhir sehingga kegiatan perekonomian kembali normal seperti sediakala.
Comments are closed for this post.